Kliktangerang.com – Tangerang Selatan merupakan kotamadya yang dibentuk pada tahun 2008 dari Kabupaten Tangerang.
Terletak di area seluas 164,86 kilometer persegi, Tangerang Selatan (Tangsel) memiliki tujuh kecamatan dan 54 kelurahan.
Dari ketujuh kecamatan tersebut, terdapat beberapa kecamatan dengan jumlah penduduk yang cukup padat. Bahkan, mencapai lebih dari 300 ribu orang.
Sementara menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah penduduk di kecamatan-kecamatan di Tangerang Selatan mencapai 1.378.466 jiwa.
Berikut daftar kecamatan terpadat di Tangsel berdasarkan data BPS:
1. Kabupaten Pamulang
Tak lain, posisi pertama ditempati oleh kecamatan yang pernah menjadi bagian dari Kecamatan Ciputat. Kabupaten Pamulang berpenduduk 311.189 jiwa
2. Kecamatan Pondok Aren
Terbentuk pada tahun 1982 sebagai hasil pemekaran Kecamatan Ciledug saat masih menjadi bagian dari Kabupaten Tangerang, kecamatan ini berpenduduk 296.659 jiwa.
3. Kecamatan Ciputat
Berasal dari penggalan kata Cai yang berarti air dan Putat adalah pohon putat, Kecamatan Ciputat yang memiliki pusat sejarah pertempuran antara tentara Belanda dengan pejuang kemerdekaan Indonesia ini berpenduduk 213.275 jiwa.
4. Kecamatan Ciputat Timur
Kecamatan Ciputat Timur merupakan hasil pemekaran dari Kecamatan Ciputat dengan jumlah penduduk 173.110 jiwa.
Itulah beberapa daftar jumlah kecamatan dengan jumlah penduduk terpadat di Kota Tangsel. Semoga bermanfaat!
Source: TangerangNews