Kliktangerang.com – Pengumuman hasil Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan AKHLAK untuk Rekrutmen Bersama BUMN 2023 telah dapat dilihat secara online melalui situs resmi panitia penyelenggara mulai hari ini, Senin (3/7/2023).
Setelah berhasil melewati tes online tahap pertama, peserta yang dinyatakan lulus dapat melanjutkan ke tahapan berikutnya, yaitu tes online tahap kedua.
Materi yang akan diuji pada tes online tahap kedua adalah Bahasa Inggris.
Mengingat banyak hal yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti tes tahap kedua, seperti berlatih soal dan sebagainya, peserta yang dinyatakan lulus mulai mencari tahu jadwal pelaksanaan tes Bahasa Inggris.
Jadwal tes Bahasa Inggris dan jadwal penuh rekrutmen bersama BUMN 2023 akan disajikan dalam artikel di bawah ini.
Jadwal Tes Bahasa Inggris Rekrutmen Bersama BUMN 2023
Menurut situs resmi panitia RBB 2023, yaitu https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/ (3/7/2023), jadwal tes Bahasa Inggris atau online tes tahap 2 dijadwalkan akan berlangsung mulai tanggal 16 Juli hingga 20 Juli 2023.
Namun, jadwal tersebut masih dapat berubah sesuai dengan kebijakan panitia penyelenggara.
Apabila terjadi perubahan jadwal, maka para peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2023 akan diberitahu lebih lanjut oleh panitia.
Berikut jadwal lengkap Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dari awal tahapan registrasi hingga ke tahapan Inagurasi:
Registrasi Online & Seleksi Administrasi
11 Mei – 20 Mei 2023
Pengumuman Hasil Registrasi Online
Juni 2023
Tes Online Tahap 1
D-III, D-IV/S-1, S-2: Tes Kemampuan Dasar (TKD) & Tes AKHLAK
SMA/Sederajat: Tes Kemampuan Dasar (TKD)
12 Juni – 20 Juni 2023
Pengumuman Tes Online Tahap 1
3 Juli 2023
Tes Online Tahap 2
>> D-III, D-IV/S-1, S-2: Tes Bahasa Inggris; 16 Juli – 20 Juli 2023
>> SMA/Sederajat: Tes AKHLAK; 16 Juli – 20 Juli 2023
Pengumuman Tes Online Tahap 2
Agustus 2023
Tes Seleksi di BUMN
Tes Kompetensi Bidang (TKB), User Interview, Social Media Analitic, Digital Mindset dan Medical Check-Up (MCU)
5 Agustus – 26 Agustus 2023
Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN
Agustus 2023
Inaugurasi
To be confirmed
Demikian sajian informasi terkait jadwal tes Bahasa Inggris BUMN 2023 bagi peserta yang telah dinyatakan lulus online tes (TKD & AKHLAK).
Sumber: Tribunsumsel.com